Perbedaan Haji dan Umroh - Ibadah haji dan juga umroh merupakan suatu ubadah bagi umat islam yang dilaksanakan ditanah suci Mekkah. Kedua ibadah ini sendiri terkadang masih banyak orang yang mengetahuinya soal perbedaan antara keduanya. Untuk perbedaan sendiri sebenarnya terdapat beberapa hal, namun masih banyak orang yang kesulitan dalam menjelaskan ketika ditanya akan hal ini. Sebagai orang islam sendiri, haji merupakan sebuah perkara yang diwajibkan, sehingga kita dituntut harus mengetahui mengenai tentan haji dan umroh ini. Meskipun haji dan umroh adalah ibadah yang sama - sama dilakukan di Baitullah, tapi juga terdapat perbedaan mendasar untuk membedakan keduanya. Untuk itu, ingin lebih jelas dalam memahami perbedaan dari ibadah haji dan umroh, berikut ini perbedaan haji dan umroh ibadah dalam umat islam.
Perbedaan Haji dan Umroh
1. Niat
- Haji : Nawaitul hajja wa ahramtu bihi lillahi ta'ala. Artinya : Aku niat Haji dan aku berihram dengannya karena Allah Ta'ala
- Umroh : Nawaitul u'mrata wa ahramtu biha lillahi ta'ala. Artinya : Aku niat Umrah dan aku berihram dengannya karena Allah ta'ala
2. Rukun
- Haji : enam (ihram, wukuf, tawaf, sai, tahalul, tertib)
- Umroh : lima (ihram, tawaf, sai, tahalul, tertib)
3. Waktu Pelaksanaan
- Haji : syawal, dzulqo’dah, dan 10 hari pertama dari bulan dzulhijjah.
- Umroh : dapat ditunaikan setiap waktu, kecuali waktu-waktu haji
4. Pelaksanaan
- Haji : meliputi semua tata cara umrah ditambah dengan wukuf di arafah, mabit di mudzdalifah dan di mina, melempar jumrah
- Umroh : hanya terdiri dari niat ihram, tawaf, sai, tahallul
Demikianlah informasi seputar perbedaan haji dan umroh ibadah dalam umat islam. Untuk mendapatkan informasi lainnya tentang perbedaan, silahkan untuk berkunjung ke blog perbedaan lengkap, semoga bermanfaat.
0 komentar:
Posting Komentar